Profil 15 Startup Peserta SSI Batch 2: LingoTalk, SejutaCita

Lingotalk

Untuk mendirikan sebuah startup, banyak tantangan yang perlu dihadapi oleh pelakuknya. Dari mulai sumber daya manusia dan pengembangan bisnis, hal-hal tersebut penting untuk diperhatikan agar startup bisa bertahan di tengah persaingan yang ketat. Untuk menjawab berbagai kesulitan yang umumnya ditemui pelaku startup, Startup Studio Indonesia (SSI) hadir untuk mengembangkan solusi bagi para pelaku usaha.

15 startup telah terpilih untuk menjadi peserta di SSI Batch 2 tahun ini. Startup tersebut dinilai potensial dan akan dibantu untuk scale up. SSI berkomitmen untuk mewadahi akselerasi dari startup berkualitas dengan menyediakan jejaring dan sumber daya guna mengembangkan skala usahanya. Hal ini dimulai dengan diadakannya program coaching dan mentoring pada 15 startup berpotensial per-batchnya.

Di artikel ini, kita akan membahas tentang profil dari 15 startup terpilih, dan pada kesempatan ini, masih akan fokus pada sektor education technology (edutech), yaitu LingoTalk dan SejutaCita.

LingoTalk

Tidak kalah dari negara-negara lain, Indonesia pun hadir dengan platform pembelajaran bahasa asing berbasis digital yang dikenal dengan LingoTalk. Platform ini memiliki visi untuk membantu dalam pemberdayaan masyarakat dengan menawarkan kursus bahasa asing yang efisien.

LingoTalk mulai beroperasi di tahun 2017 sebagai media untuk menghubungkan calon pelajar bahasa asing dengan tutor terbaik melalui kursus luar jaringan (offline). Seiring dengan perkembangan zaman, kini LingoTalk berinovasi menjadi situs daring (online) yang menyediakan kursus 10 bahasa asing secara personalisasi, yang meliputi bahasa Indonesia, Inggris, Korea, Jepang, Mandarin, Prancis, Jerman, Spanyol, Arab dan Thailand.

Sistem ini memungkinkan pengguna untuk mengakses LingoTalk dengan mudah. Metode pembelajaran yang ditawarkan oleh platform ini pun lebih berfokus pada percakapan yang dibantu oleh tutor berpengalaman dan bersertifikasi.

LingoTalk memiliki misi, yaitu menyediakan kursus percakapan bahasa asing dan menghidupkannya dalam dunia nyata dengan cara yang efektif dan menyenangkan. Dengan begitu, para pelajar pun bisa lebih percaya diri dalam menggunakan bahasa asing yang mereka pelajari. Setiap peserta akan melewati 4 (empat) level yang berbeda dalam setiap pembelajaran, mulai dari beginner, elementary, intermediate dan upper-intermediate.

LingoTalk menggunakan sistem pembelajaran yang dapat diatur sesuai kebutuhan melalui sesi live dan berbasis online yang mengutamakan pembelajaran dalam percakapan melalui website LingoTalk. Siapapun bisa belajar bahasa asing di LingoTalk, baik secara individu maupun perusahaan.

Halaman website LingoTalk dapat diakses di https://lingotalk.co/.

SejutaCita

SejutaCita merupakan aplikasi event untuk siswa SMA dan mahasiswa dengan pengguna yang berjumlah lebih dari 650.000 orang. Platform ini hadir untuk menyediakan peluang bagi para pelajar dalam mendapatkan layanan pendidikan inklusif sekaligus menyediakan wadah untuk menginspirasi dan terinspirasi.

SejutaCita hadir dengan 3 (tiga) nilai utama, yaitu inspirasi, prestasi dan koneksi, serta berkomitmen untuk tidak hanya menyediakan akses pada layanan pendidikan berkualitas, tapi juga mengintegrasi layanan pendidikan lainnya yang sebelumnya hanya tersedia di area tertentu saja.

Melalui SejutaCita, generasi muda dapat mengembangkan kapasitas diri mereka. Caranya dengan mendorong mereka untuk berpartisipasi dalam berbagai acara dan  memberikan pelatihan skill yang interaktif dan edukatif bersama mentor yang kompeten. Platform ini pun memberikan kesempatan pada mereka untuk memperluas jaringan atau koneksi.

Dengan visi untuk mengakselerasi prestasi generasi muda Indonesia, SejutaCita berfokus pada keterampilan akademik sekaligus peningkatan soft skills dan professional skills para generasi muda Indonesia untuk membantu mereka bermetamorfosa menjadi versi terbaik diri mereka sendiri.

SejutaCita memiliki beberapa program yang bisa dipilih, yaitu Youth Innovation Challenge, Lomba Cerdas Cermat, Future Leaders, dan beasiswa. Halaman website SejutaCita dapat diakses di https://sejutacita.id/. Itulah profil singkat dari LingoTalk dan SejutaCita yang merupakan peserta dari SSI Batch 2. Melalui mentoring dan coaching dari SSI, diharapkan 15 startup yang terpilih dapat lebih berkembang dan mampu memberikan manfaat yang lebih luas untuk masyarakat Indonesia.

Share

Related Article

brd

Apa Saja Konten dari Business Requirement Document?

Keberhasilan suatu proyek sangat bergantung pada perencanaan dan pemahaman tentang apa yang ingin dicapai. Untuk alasan inilah, business requirement document atau BRD dibutuhkan.  Business Requirement

value stream mapping

Fungsi Value Stream Mapping dalam Manajemen Produksi

Efisiensi produksi tidak mungkin bisa dicapai tanpa mengetahui di mana titik permasalahan dan pemborosan itu terjadi. Untuk mengidentifikasinya, Anda membutuhkan alat yang tepat. Inilah saat

Program intensif yang diselenggarakan oleh Kementerian Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia untuk memberdayakan early-stage startup, berfokus pada akselerasi produk dan tim, validasi strategi growth marketing, assisting technology development, dan business skill.

© Startup Studio Indonesia 2021

Sebuah program dari: